Hi, guest ! welcome to Teguhnewspapers!. | About Us | Contact | Register | Sign In

Selasa, 26 November 2013

Liverpool U-17 bakal Sambangi Yogyakarta

Teguhnewspapers - Jakarta: Tim Liverpool U-17 akan hadir di Indonesia pada Januari 2014. Mereka bakal menginjakkan kaki di Tanah Air untuk melawan sekolah sepak bola (SSB) Frenz United Indonesia dalam laga pembuka Frenz U-16 International Cup (FIC) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, 11-26 Januari 2014.


 “Liverpool sebetulnya ingin berpartisipasi sebagai peserta. Namun karena mereka tidak punya tim U-16, kami memberi kesempatan menggelar pertandingan pembuka saja,” kata Direktur SSB Frenz United Indonesia Ophan Lamara di Jakarta, Selasa (26/11).

Selain membuka turnamen, Liverpool U-17 juga dijadwalkan melakukan kegiatan sosial memberikan santunan kepada korban letusan Gunung Merapi.

Selain itu, mereka juga akan diajak mengunjungi situs wisata seperti Pantai Parangtritis dan Candi Borobudur sebagai bagian dari promosi pengenalan pariwisata Indonesia.

Di luar Liverpool, FIC 2014 akan diikuti 12 tim yang dibagi dalam dua grup.

Grup A akan terdiri dari Frenz United Malaysia, timnas Slovakia U-16 (juara bertahan), Internacional Brasil, Darlian Aerbin China, Basiktas Turki, dan Incheon Korea. Laga Grup A akan digelar di Malaysia.

Indonesia tergabung di Grup B bersama timnas Iran U-16, Eintracht Frankfurt Jerman, Chonburi FC Thailand, Sporting Lisbon Portugal, dan Rapture FC Nigeria.

Pertandingan akan dilakukan di dua stadion, yaitu Maguwoharjo, Sleman, dan Sultan Agung, Bantul.

“Semua tim yang kami undang merupakan tim-tim kuat, misalnya Nigeria yang datang di saat-saat terakhir menggantikan Boca Juniors karena Nigeria adalah juara Piala Dunia U-17,” tambah Ophan.

Final dan perebutan tempat ketiga akan dilakukan serentak di Stadion Maguwoharjo.

Namun, jika tim Indonesia tidak bisa masuk final dan Frenz Malaysia bisa, partai puncak akan dipindah ke Stadion Selangor, Malaysia, karena pertimbangan sponsor.

Turnamen tahun ini merupakan kali kedua digelar setelah tahun lalu digelar di Malaysia dengan timnas Slovakia sebagai kampiun.

Kali ini, turnamen junior itu menyediakan total hadiah US$100 ribu, nominal terbesar untuk hadiah sebuah turnamen kelompok umur.

Nantinya, Frenz United Indonesia akan membangun akademi sepak bola di Purwakarta, Jawa Barat.

SSB itu bertujuan membangun sebuah tim sepak bola yang bisa menembus tim nasional Indonesia, contohnya saat ini timnas U-16 asuhan Sutan Harhara. (Asni Harismi).

(Sumber: Bolabanget, 27 November 2013)
Share this article now on :

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-p =))

Tinggalkan Komentar Kritik dan Saran Sobat Semua di bawah..Trims All